Jakarta -
Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI memperbaharui surat edaran mengenai penggunaan sirup obat. Edaran terbaru tersebut melampirkan daftar 156 obat sirup yang aman dan daftar 12 obat yang boleh digunakan dengan pengawasan.
Sebelumnya, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI telah mengumumkan daftar obat sirup yang telah aman untuk dikonsumsi. Daftar yang diumumkan BPOM antara lain mencakup 133 obat sirup yang tidak menggunakan pelarut yang berisiko tercemar, serta 23 obat sirup yang aman dari daftar 102 obat temuan Kemenkes sebelumnya.
Sejak awal kasus ini menjadi sorotan, memang ada banyak sekali daftar obat yang beredar. Hal ini memunculkan kebingungan untuk masyarakat khususnya para orang tua yang memberikan anaknya obat sirup. Bahkan dalam beberapa hal, ada perbedaan antara daftar yang dikeluarkan BPOM dan Kemenkes sehingga banyak orang tua merasa semakin sulit mengetahui obat yang aman atau tidak untuk dikonsumsi anak.
Salah satunya Dian (30) yang mengaku banyaknya daftar obat sirup yang beredar membuatnya merasa bingung dan memutuskan hanya melihat beberapa obat yang sering ia berikan kepada anaknya yang berusia 3 tahun itu.
"Aku udah liat beberapa list dari sumber yang beda juga. Jujur aku bingung sih karena aku yang aku liat isinya juga beda-beda. Jadi kalau cara aku pastiinnya, aku liat dari lebih dari satu sumber terus cuma liat list obat yang biasanya aku kasih ke anak karena bingung banget kalo beda-beda gitu," ucapnya kepada detikcom, Selasa (25/10/2022).
Di sisi lain, Luci (32), seorang ibu yang memiliki 2 anak yang masih balita menyebut banyaknya variasi daftar obat yang beredar justru membuatnya semakin waswas karena tidak mengetahui obat apa yang sebenarnya aman. Ia memutuskan untuk menunggu hasil akhir seputar obat-obat yang tergolong aman dikonsumsi.
"Bingung sih karena banyak banget versi obat dan daftar obatnya juga banyak bgt yang nggak mungkin aku apalin satu-satu. Pengennya sih ada satu versi ada dan kalau bisa itu udah final. Kalau kayak masih ditinjau-tinjau terus aku sebagai orang tua jadi waswas juga yang mana yang beneran aman atau nggak,"
NEXT: List beda-beda bikin bingung
Source link